22 Februari 2014

Keluarin Duit Rp 223 Triliun, Ini Lah Kekayaan Sebenarnya Bos Facebook


Ciuskan.blogspot.com - Bos Facebook baru-baru ini menghabiskan uang senilai Rp 223 Triliun untuk membeli perusahaan WhatsApp, uang yang memiliki nilai cukup extrem tersebut bukanlah apa-apa bagi sih Bos Facebook tersebut, lalu seberapa kayakah pendiri dari Facebook tersebut ?

Dalam pembelian itu, Facebook membayar WhatsApp dengan uang tunai sebesar 4 miliar dollar AS dan dan sisanya menggunakan saham Facebook sebesar 12 miliar dollar AS. Di luar itu, ada juga pembayaran sebesar 3 miliar dollar AS berupa saham untuk pendiri WhatsApp beserta karyawannya yang berjumlah hanya 50 orang. 

Pembelian WhatsApp tidak lepas dari peran Mark Zuckerberg si pemilik Facebook. Mengacu pada Bloomberg Billionaires Index, Zuckerberg sendiri saat ini telah masuk ke dalam salah satu orang terkaya di dunia, tepatnya di posisi 21.

Per tanggal 20 Februari 2014, jumlah kekayaan Mark Zuckerberg mencapai 31,1 miliar dollar AS atau sekitar Rp 373,2 triliun. Jumlah harta itu naik sebesar sekitar 6 miliar dollar AS (sekitar Rp 72 triliun) dari tahun lalu. Sementara itu, jika dibanding dengan bulan sebelumnya naik 669,2 juta dollar AS (sekitar Rp 8,03 triliun).

Harta Zuckerberg terbagi menjadi dua jenis, yaitu dalam bentuk tunai sebesar 1,4 miliar dollar AS (sekitar Rp 16,8 triliun) dan dalam saham Facebook 29,7 miliar dollar AS (sekitar Rp 356,4 triliun).

Sejauh ini, pendiri Microsoft Bill Gates masih menjadi orang terkaya di dunia, dengan nilai hartanya mencapai 326,9 miliar dollar AS (sekitar Rp 3.922 triliun). 

Dari Indonesia, pengusaha yang masuk dalam indeks Bloomberg Billionaires adalah Michael Hartono (Grup Djarum) di posisi 176 dengan kekayaan 7,3 miliar dollar AS (sekitar Rp 87,6 triliun), Eka Tjipta Widjaja (Grup Sinarmas) di posisi 184 dengan nilai harta 7,2 miliar dollar AS (sekitar Rp 86,4 triliun) dan Budi Hartono (Grup Djarum) di posisi 186 dengan kekayaan 7,1 miliar dollar AS (sekitar Rp 85,2 triliun).


Update terbaru juga mengatakan bahwa didalam indeks Bloomberg Bilionaires, Fatchur Rachman (Grup Langit Indonesia) di posisi 2 dengan kekayaan 317,8 miliar dollar AS ( sekitar 3.798 triliun). Yah semoga saja amin :) .
Hahaha, doanya yah sob semua biar Indonesia bangkit dari tidur panjangnya.
thumbnail
Judul: Keluarin Duit Rp 223 Triliun, Ini Lah Kekayaan Sebenarnya Bos Facebook
Rating: 100% based on 99998 ratings. 5 user reviews.
Ditulis Oleh

Artikel Terkait Berita :

0 komentar:

Posting Komentar

 
Copyright © 2013. About - Sitemap - Contact - Privacy
Template Seo Elite oleh Bamz